artis Korea beragama islam' tentunya akan menjadi topik yang membuat penasaran. Memang, di luaran sana banyak sekali berita soal artis Korea pemeluk islam. Pertanyaannya, apa mereka benar-benar memeluk islam?
Inilah deretan artis Korea yang santer dikabarkan beragama islam.
1- Jang Geun Suk
Parasnya yang menawan membuat Jang Geun Suk selalu kebagian peran utama dalam beberapa judul drama Korea romantis. Selain dikenal sebagai pemain drama, aktor berusia 30 tahun ini juga dikenal pandai bernyanyi.
Pemberitaan soal dirinya juga bukan sebatas pada karier, melainkan pada kehidupan pribadinya. Berita yang paling menghebohkan tentu saja pemberitaan soal dirinya yang menjadi salah satu artis Korea beragama islam. Jang Geun Suk bahkan dikabarkan telah memeluk islam sejak 2007. Rumor ini diperkuat dengan beredarnya video Jang Geun Suk yang terlihat sangat fasih mengucapkan "Assalamuaikum".
2-Jung Il Woo
Siapa yang tidak jatuh hati pada aktor yang satu ini? Selain tampan, akting Jung Il Woo yang mumpuni juga dapat dengan mudah meluluhkan hati wanita. Namun, siapa sangka kalau dirinya disebutkan telah memeluk islam.
Tak banyak yang diketahui soal kebenaran berita ini. Yang jelas, media masih terus meyakini bahwa Jung Il Woo telah resmi menjadi mualaf.
3- Han Ga In
Usianya boleh saja tidak muda lagi, namun kecantikan alaminya mampu membuat Han Ga In tetap menjadi kecintaan masyarakat Korea. Hal ini terbukti dari kisah hidupnya yang selalu ditunggu oleh para penggemarnya. Termasuk kabar Han Ga In yang menjalankan puasa.
Meski terkesan simpang siur, namun banyak yang meyakini bahwa wanita kelahiran 2 Februari 1982 ini memang telah resmi menjadi mualaf. Namun, tak sedikit juga yang meyakini bahwa puasa yang dijalankannya hanya bagian dari diet.
4- Manny VARSITY
Sejak mulai debut di awal tahun 2017, boyband pendatang baru, VARSITY sudah mendapat banyak perhatian dari para penggemarnya. Terlebih saat mengetahui salah satu anggotanya ada yang beragama islam. Dilansir dari Koreaboo, Manny mengaku bahwa dirinya memang seorang pemeluk islam.
Keterangan tersebut diperoleh dari hasil wawancaranya dengan stasiun KBS. Kala itu, ia dan kesebelas rekan tengah ditanyai seputar makanan favoritnya. Tak seperti yang lain, Manny tidak menjawab sup Kimchi sebagai makanan favoritnya. Hal tersebut karena lumrahnya sup Kimchi lebih enak jika dihidangkan dengan daging babi, sementara Manny tidak makan daging babi karena aturan agamanya.
5- Lee Ki Woo
Artis Korea beragama islam yang terakhir adalah Lee Ki Woo. Aktor tampan ini tak lain merupakan lawan main Jung Il Woo dalam serial Flower Boy Ramyun Shop. Sama-sama berparas tampan, Lee Ki Woo dan Jung Il Woo juga sama-sama dirumorkan telah memeluk agama islam.
Beberapa media bahkan mengklaim telah mendapatkan konfirmasi soal berita tersebut secara langsung dari Lee Ki Woo. Entah benar atau tidak, yang pasti ia akan mendapat banyak tambahan penggemar, terutama di Indonesia.
Bagaimana menurut kalian, benarkah mereka Muslim?
0 Response to "Artis Korea beragama Islam"
Posting Komentar